Bagi Masker Dan Penyemprotan Gencar di Laksanakan Koramil Bonjer
Kodam Jaya, Jakarta Barat,Sulawesibersatu.com - Selain membagikan masker pada hari libur ini, Koramil Kebon Jeruk Juga melaksanakan kegiatan Penyemprotan
Disinfektan pada pukul 09.00 Wib hingga 10.00 Wib. Minggu ( 20/9 ).
Pelaksanaan penyemprotan di lakukan di Jl. Raya Kebon Jeruk, Rt. 001/011, Kel. Kebon Jeruk, Kec. Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Dalam penyemprotan tersebut Danramil Kebon Jeruk, Kapten Cpl R Edy Moerdoko menurunkan personilnya sebanyak 10 personil yang di pimpin Peltu Abdul Kadir.
Ungkap Peltu Abdul Kadir, pelaksanaan penyemprotan di wilayah Koramil Kebon Jeruk ini sesuai atensi Danramil untuk terus dilaksanakan setiap hari guna menekan angka penyebaran Virus covid-19 yang setiap harinya bertambah.
"Peralatan yang kami gunakan yakni Kendaraan Dinas ( Randis ) yang di modifikasi Jet Spraygoun Disinfektan 1 unit dan 2 unit sepeda motor Babinsa."pungkas Abdul Kadir. ( Dwi )
Sumber Pendim 0503/JB
0 Response to "Bagi Masker Dan Penyemprotan Gencar di Laksanakan Koramil Bonjer"
Posting Komentar